Sinopsis Film Chennai Express (2013)

Posted by

Sinopsis Film Chennai Express - Film Chennai Express adalah Film Bollywood bergenre Komedi Romantis yang disutradarai oleh Rohit Shetty dan dibintangi Shahrukh Khan dan Deepika Padukone. Ini kolaborasi kedua antara Shahrukh dan Deepikaa, pertama film Om Shanti Om yang rilis pada tahun 2007. Film Chennai Express rilis pada 8 Agustus 2013.

Sinopsis Film Chennai Express (2013)

Sinopsis Film Chennai Express menceritakan tentang Rahul (Shahrukh Khan) berencana mau berlibur ke Goa bersama kedua sahabatnya. Rahul tahu akan sangat sulit, sebab kakeknya pasti tak bakalan memberi izin. Semenjak kecil Rahul sudah diasuh dan dirawat oleh kakek dan neneknya hingga usianya kini menginjak 40 tahun. Lantaran kedua orangtuanya meninggal dunia akibat mengalami kecelakan mobil ketika usianya masih 8 tahun.

Namun, pada hari itu bersamaan menjelang perayaan ulang tahun kakeknya ke-100, di saat seperti itu pasti semua berbahagia. Maka kedua sahabatnya mencoba meminta izin kepada Kakek Rahul. Dengan alasan bahwa di Goa akan bagus sekaligus menjanjikan bila mereka membuka cabang toko juga disana.

Kakeknya mengangguk dan mengiyakan saja, walau sebenarnya tidak tahu apa yang mereka katakan. Sebab kakeknya sedang asyik menonton pertandingan kriket antara India dan Pakistan. Malahan kakeknya meminta semua yang ada di rumah untuk menyaksikan pertandingan penting tersebut.

Lalu, ketika pemain idola kakeknya Sachin Tendulkar pada saat terakhir gagal memukul bola. Neneknya mendadak berteriak, sehingga mengejutkan semua orang. Rahul menanyakan kepada neneknya ada apa? Neneknya cuma menunjuk ke arah Kakeknya yang duduk di kursi merah tergeletak sudah tak bernyawa.

Sehabis membakar mayat kakeknya, Rahul menghampiri kedua temannya dan membisikkan kalau perjalanan ke Goa takkan batal. Rahul pun malam itu meminta izin kepada neneknya. Dia tidak mengatakan akan ke Goa, tetapi mengatakan dia ingin melakukan apa yang dia inginkan.

Neneknya tak melarang keinginan Rahul, malah mendukungnya. Namun, sebelum Rahul memenuhi keinginannya itu, neneknya memintanya memenuhi wasiat Kakeknya untuk membuang abunya ke Rameswaram.

Rencana ke Goa tetap berjalan. Rahul pun besoknya berangkat menumpangi Kereta Api (Chennai Express). Neneknya sempat berujar kalau kereta api yang ditumpangi Rahul kayaknya salah arah. Rahul meyakinkan neneknya kalau dia sengaja melakukannya agar bisa lebih lama dengan abu kakeknya. Padahal Rahul berbohong, dia sudah berjanji dengan kedua sahabatnya agar menunggunya di stasiun berikutnya. Terus ke Goa.

Sesampainya disana, Rahul bergabung dengan kedua sahabatnya yang sudah tak sabar ke Goa. Namun, Rahul seketika menyadari kalau abu kakeknya ternyata ketinggalan dalam kereta. Rahul bergegas cepat, takut keretanya akan pergi. Pun Rahul menarik nafas lega, abu kakeknya masih dapat diselamatkan.

Namun, ketika dia mau turun, seorang wanita cantik sedang berusaha keras mengejar kereta api yang sudah mulai melaju, Rahul bak pahlawan menolong wanita itu dan sempat berbasa - basi usai menolongnya.

Tetapi ketika dia mau turun lagi, seorang pria hitam juga sedang berusaha keras mengejar kereta, Rahul pun sekali lagi jadi pahlawan. Lantas 3 orang lagi beruntun ditolongnya. Pun ketika dia mau turun lagi kereta sudah melaju cepat.

Baca Juga: Sinopsis Film The Ghost Writer

Judul Film: Chennai Express
Genre: Komedi, Romantis
Sutradara: Rohit Shetty
Durasi: 141 Menit

Pemain Film Chennai Express
  • Deepika Padukone sebagai Meenalochni "Meena" Azhagusundaram
  • Shah Rukh Khan sebagai Rahul Mithaiwala
  • Nikitin Dheer sebagai Tangaballi
  • Sathyaraj sebagai Durgeshwara Azhagusundaram
  • Mukesh Tiwari sebagai Inspektur Shamsher
  • Kamini Kaushal sebagai nenek Rahul
  • Lekh Tandon sebagai kakek Rahul

Demikianlah informasi mengenai Sinopsis Film Chennai Express yang bisa saya berikan, semoga bermanfaat.


Blog, Updated at: 05.23

0 komentar:

Posting Komentar